Pages

CARA MEMBUAT LATOH SILONG KHAS NATUNA

Resep Latoh Silong Khas Natuna Sederhana Spesial Asli Enak. Tampak sekilas tampilan makanan asal kepulauan Natuna ini agak aneh tapi begitu dicicip rasanya mantul lezat banget bro. Latoh silong terbuat dari tanaman laut yang kerap disebut anggur laut hijau sejenis rumput laut.

Foto Resep Latoh Silong Khas Natuna Sederhana Spesial Asli Enak
Gambar Latoh Silong Khas Natuna

Menurut situs Wikipedia. Latoh adalah jenis rumput laut yang berprospek cerah pengembangannya selain Eucheuma cottonii dan Gracilaria yang lebih dulu populer. Rumput laut ini bernama Caulerpa dari kelompok Chlorophyceae (alga hijau). Jenis rumput laut ini dikenal sebagai lalapan atau sayuran yang sangat diminati oleh masyarakat dalam negeri maupun luar. Seperti Jepang, Korea, China, dan beberapa negara Eropa.

Makanan kuliner Natuna ini disajikan mentah dengan campuran sambal sederhana yang terbuat dari cabai hijau berbeda dengan resep Urap latoh khas Rembang, Jawa Tengah. Latoh silong yang disajikan mentah ini juga dipercaya sangat baik untuk kesehatan. Tumbuhan laut yang alami ini juga mengandung tinggi serat dan kaya manfaat dan khasiat, terutama untuk sistem pencernaan.

Selain latoh silong Kabupaten Natuna memiliki makanan khas lainnya yang tak kalah enak rasanya, seperti kernas, tipeng mando, pedok/pedek, calok/cancalok, lakse, nasi dogong, dll. Hampir seluruh makanan khas Natuna rata-rata berbahan dasar seafood. Berikut kumpulan rahasia aneka kreasi dan variasi olahan resepi latoh silong mentah dengan bumbu latoh sajian sedap istimewa lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) step by step anti gagal yang simple, mudah dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan ide usaha bisnis rumah makan khas Natuna.

RESEP LATOH SILONG

BAHAN :

  • 500 gram latoh dess atau latoh miyang segar
  • 3 buah jeruk nipis

CARA MEMBUAT LATOH SILONG :

  1. Bersihkan latoh terlebih dahulu dengan air bersih sampai benar-benar bersih dari kotoran pasir yang biasanya menempel, dan kemudian iris dan peras jeruk nipis dalam sebuah wadah, lalu siapkan latoh yang telah di cuci tadi dan kemudian di rendam atau di diamkan dalam perasan air jeruk hingga bau amisnya hilang (ingat jangan lupa latoh di aduk agar air jeruknya merata di seluruh bagian).
  2. Setelah itu tiris latoh lalu siapkan di atas piring untuk di sajikan, dan kemudian tahap selanjutnya
  3. Sedangkan untuk membuat sambalnya. Ikuti resep di bawah ini.

RESEP SAMBAL LATOH SILONG

BAHAN :

  • 11 butir cabe rawit hijau/cabai rawit merah
  • 2 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1/4 sdm garam
  • 1/4 sdm vetsin

CARA MEMBUAT SAMBAL LATOH SILONG :

  1. Bersihkan terlebih dahulu cabe rawit, bawang serta jeruk nipisnya, kemudian tumbuk kasar cabe rawit, bawang merah dan bawang putih lalu masukkan garam serta vetsin.
  2. Setelah semua tercampur, lalu iris dan peras jeruk nipis 1 bagian kedalam sambal yang telah di tumbuk kasar tadi. Ingat jangan menumbuk terlalu halus, karena sambal yang di buat adalah sambal yang bentuknya agak kasar. Bila sambalnya kurang rasa asam maka cukupkan satu buah utuh jeruk nipis di peras ke dalam sambal.
  3. Jika semua langkah di atas telah selesai maka siaplah sambal untuk silong latoh yang memiliki perpaduan rasa pedas, asin dan asam yang segar menyatu dengan sempurna dan akan semakin menambah selera makan. Biasanya masyarakat Natuna makan Latoh silong dengan nasi atau ikan salai, ikan goreng atau juga ikan bakar.
  4. Jika ingin menambah rasa manis pada sambal cukup tambahkan gula, atau bisa juga mengganti jeruk nipis dengan jeruk yang rasanya manis.
  5. Sajikan sambal bersama latoh silong.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

copyright © . all rights reserved. designed by Color and Code

grid layout coding by helpblogger.com